Mahasiswa di Lubuklinggau Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar, Keluarga Tolak Otopsi 

HEADLINESRIWIJAYA.COM

LUBUKLINGGAU –  Seorang mahasiswa bernama Dede Kurniawan, 23 tahun nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gabtung diri di dalam kamar rumah orang tuanya di Prumnas Lematang Enim, Jalan Innova, RT 07,  Kelurahan Muara Enim, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuklinggau, Sumsel.

Korban pertama kali ditemukan gantung diri oleh ayah korban yang bernama M Sidik pada Jumat (16/12/2022) sekitar pukul 14.00 WIB. Saat itu ayah korban memanggil korban yang sedang berada didalam kamar. Sebab korban saat itu tidak keluar dari kamar pada saat dipanggil. Sehingga ayah korban mendobrak pintu kamar.

“Setelah pintu kamar berhasil di dobrak, ayah korban melihat anaknya Dede Kurniawan sudah dalam keadaan leher tergantung terikat tali tambang plastik warna kuning yang diikat ke kayu bubungan kamar,” kata Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi melalui Kapolsek Lubuklinggau Barat, Iptu Farizal Alamsyah.

Melihat anaknya sudah dalam posisi gantung diri, lantas ayah korban langsung berteriak meminta tolong kepada tetangga sekitar. Setelah itu korban diturunkan dan selanjutnya ayah korban membawa korban ke Rumah Sakit Dr Sobirin Kabupaten Musi Rawas di Lubuklinggau.

Kemudian anggota Polsek Lubuklinggau Barat bersama dengan Satreskrim dan Inafis Polres Lubuklinggau yang mendapat infornasi meluncur ke lokasi. Namum setiba dilokasi jenazah korban sudah diturunkan oleh pihak keluarga dengan alasan kemungkinan almarhum masih dapat bernafas.

“Atas meninggalnya almarhum Dede, pihak keluarga tidak bersedia anaknya dilakukan otopsi oleh pihak Kepolisian dan pihak keluarga telah sepakat menerima peristiwa yang telah terjadi,” ungkapnya.

Hal tersebut ditambahkan Kapolsek telah disepakati dengan membuat surat pernyataan penolakan otopsi yang dibuat dan ditandatangani ayah korban atas nama M Sidik.

Kapolsek menambahkab, catatan dan analisa pihaknya bahwa almarhum meninggal tidak ditemukan kekerasan fisik. Diketahui korban sering menyediri di rumah dan tidak pernah keluar rumah.

“Dugaan sementara penyebab meninggalnya Dede Kurniawan adalah pada saat ditemukan korban sudah dalam keadaan tergantung di diatas plafon rumah,” pungkasnya.(*)

Komentar