HEADLINESRIWIJAYA.COM.
KELUANG MUBA | Sempat Viral di media terkait adanya aktivitas ilegal driling di depan Sekolah SMA Negeri 2 Keluang, menuai atensi Polres Muba.
Atas peristiwa itu, Kepolisian Sektor [Polsek] Keluang mengimbau masyarakat sekitar untuk tidak melakukan dan segera menghentikan aktivitas ilegal drilling secara sukarela secara bertahap sebelum dilakukan tindakan secara pasif.
“Kita sudah berkoordinasi dengan seluruh unsur Forkopimcam yang ada, meminta agar masyarakat yang masih melakukan aktivitas ilegal drilling, dengan sukarela menutup sumur minyaknya yang masih beroperasi dengan sukarela,” katanya Kapolres Muba melalui Kapolsek Keluang Iptu Nirwan ketika melakukan sosialisasi dan imbauan
terhadap masyarakat, Selasa 8 Agustus 2023.
Senada dengan hal itu, Luran Keluang Nemu Yansenen meminta masyarakat di wilayah itu untuk mematuhi apa yang telah disampaikan Kapolsek Keluang.
“Ya, karena berita ini sudah viral, kita minta ke masyarakat desa Keluang dengan sukarela untuk segera menutup adanya aktivitas ilegal drilling yang ada di depan SMA Negeri 2 Keluang,” tegasnya.
Sementara, Juanda selaku warga di lokasi mengapresiasi langkah-langkah dari pemangku kepentingan di daerah tersebut.
“Saya selaku masyarakat desa Keluang, sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Kapolsek dan Forkopimcam Keluang, dan akan secara sukarela menutup sumur minyak yang ada di depan SMA Negeri 2 Keluang,” ucapnya.
Kami selaku masyarakat berterima kasih atas imbauan tersebut, dan akan secara bertahap menutup aktivitas ilegal drilling sesuai instruksi yang diberikan,” Pungkasnya..(*)
Komentar