Yessi Kurniati Menjadi Polisi dan Polwan Pertama Berpangkat Kombes yang Menjabat Kapolresta di Kota Bukittinggi

Headlinesriwijaya.com

Bukittinggi-KOMBES POL Yessi Kurniati S.I.K., M.M ketika melaksanakan sertijab di Mapolda Sumbar Secara resmi Polresta Bukittinggi dipimpin oleh seorang polisi berpangkat Kombes (Komisaris Besar Polisi).

Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. memberikan kepercayaan untuk memimpin di kota Kelahiran Polwan Republik Indonesia itu kepada sosok Polisi Wanita (Polwan) Kombes Pol Yessi Kurniati,SIK.MM.

Untuk serah terima jabatan dari AKBP Wahyuni Sri Lestari, SIK. MH kepada Kombes Pol Yessi Kurniati,SIK.MM di Mapolda Sumatera Barat Jumat( 13/01/2023).

Dengan demikian resmi Kombes Pol Yessi Kurniati,SIK.MM memimpin Polresta Bukittinggi dan menjadikan beliau sebagai Polisi dan Polwan pertama berpangkat Kombes yang memimpin Polresta Bukittinggi, setelah perubahan tipe Polres dari tipe D ke tipe C, dari Polres Bukittinggi menjadi Polresta Bukittinggi yang dikukuhkan Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono, S.Ik. SH, pada 29 Oktober 2022 yang lalu.(*)

Komentar